Diestanalis STAI Pati yang ke 39

Diestanalis STAI Pati yang ke 39

KABAR TERMA
Sabtu, 26 Oktober 2024

 



Pati, ( 26/10) Acara dies natalis Sekolah tinggi agama Islam pati berlangsung khidmat dan meriah. Acara tersebut dilaksanakan dalam rangka ulangtahun STAI Pati yang ke 39 dan sekaligus launching pembukaan pondok pesantren Al Wasathoniyah Pati.


 Dalam pembukaannya Aida husna selaku rektor staip Pati menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua yang hadir serta memberi arahan agar kedepannya menjadi lebih baik lagi. 

Pada awal merintis STAIP Pati banyak guru yang tidak mendapat gaji, dan banyak siswa yang bahkan sampai lulus tidak membayar , ijazah pun tidak ada yang di tahan. "Hal ini karena staip pati didirikan dengan landasan benar benar ingin menyebarkan ilmu, dan mencetak generasi muda yang berilmu dan berakhlakul karimah", ujarnya.


Acara tersebut juga turut dihadiri calon bupati Pati Sudewo dan para jajarannya. Dalam sambutanya ia berpesan kepada para mahasiswa agar belajar dengan sungguh-sungguh tidak kok hanya agar dapat ijazah . "Satu tetes keringat orang tua harus di hargai untuk menjemput masa depan" Ucapnya .


Reporter: Mahbub